Selasa, 02 Februari 2010

Chatting Facebook pake Pidgin

Ada yang tau pidgin ?? mungkin banyak prang familiarnya dengan YM.. Pidgin ini ya semacam YM,, tp menurut saya lebih enak aja, lebih praktis, apalagi ternyata pidgin juga bisa di integrasikan dengan Facebook,, bisa update status pula,, wuiihhh ,, keren kan .....
Nah,, disini saya mau bahas tentang chat facebook pake Pidgin,, monggo diliat-liat .. oy,, sumbernya dari sini ..

Yang diperlukan adalah Pidgin Messenger baik yang installer maupun yang portable (yang portable lebih mantabs) dan plugin yang akan mengkoneksikan pidgin dengan Facebook.

pidgin-facebook

Pidgin bisa di-install di Windows atau Linux. Pidgin menyediakan berbagai pilihan jaringan chat seperti : AIM, ICQ, Google Talk, Jabber / XMPP, MSN Messenger, MXit, Yahoo, Bonjour, Gadu-Gadu, IRC, Novell Groupwise Messenger, QQ, Lotus Sametime, SILC, SIMPLE , MySpaceIM, dan Zephyr dan lebih banyak lagi dukungan jika kita menggunakan plugins untuk ditambahkan di Pidgin.

FB Notification

Cara instalasinya mudah,

1. Download Pidgin di SINI.

2. Download Plugin FB di SINI atau INI untuk download langsung.

3. Install Pidgin.

4. Install Plugin FB.

5. Selesai, sekarang tinggal dicoba.

Tambahkan account baru, pilih jaringan chat, masukkan username dan password FB anda. Sekarang kita bisa chat dengan teman-teman FB kita tanpa buka facebook.com dulu ...


Selamat Mencoba ..!!! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar